Laga pertama Grup B, 23.00 WIB mempertemukan Spanyol versus Kroasia, Olimpiastadion, Berlin
SPANYOL
Status lolos: Peringkat satu kualifikasi Grup A di atas Skotlandia
Peringkat FIFA: 8
Pelatih: Luis de la Fuente Castillo (Spanyol)
Pemain kunci: Alvaro Morata (Atleti), Pedri (Barca), Marc Cucurella (Chelsea), Rodri (City), Gerard Moreno (Villareal)
KROASIA
Status lolos: Peringkat dua kualifikasi Grup D di bawah Turki
Peringkat FIFA: 10
Pelatih: Zlatko Dalic (Kroasia)
Pemain kunci: Luka Modric (Madrid), Josko Gvardiol, Mateo Kovacic (City), Domagoj Vida (AEK Athens), Ivan Perisic (Hajduk Split)
Komentar pelatih
Luis de la Fuente, Spanyol
“Saya sangat mengagumi mentalitas para pesepakbola Kroasia karena mereka adalah contoh kebanggaan nasional, rasa persatuan dan kebanggaan terhadap tim nasional – membuat saya bangga ketika kita merasakan hal yang sama di negara kita. Tujuan pertama harus selalu bersaing dan berada dalam posisi menang. Saya yakin kami akan memiliki peluang untuk memperjuangkan gelar. Namun, hanya ada satu pemenang dan banyak tim nasional bagus yang bisa memenangkan trofi ini.”
Zlatko Dalic, Kroasia
“Kami berada di grup tersulit, dan semua orang tahu itu. Awal yang baik sangatlah penting. Ingat Piala Dunia di Qatar saat pertama kali kami bermain melawan Maroko? Poin itu sangat penting di kemudian hari. Kami tidak mengincar hasil imbang, tapi Kroasia ingin menunjukkan yang terbaik dan menang. Tim ini tidak takut pada siapa pun. Kroasia jelas mengincar kemenangan. Ini akan sulit dan sangat menuntut, tapi seperti biasa, saya percaya pada tim kami.”