Batam- Calon wakil presiden nomor urut 3 Mahfud MD menegaskan kesiapannya mengatasi persoalan ketenagakerjaan ketika terpilih menjadi cawapres pendamping Ganjar Pranowo.
Hal itu disampaikan Mahfud dalam kampanye hari ke-69 di Stadion Temenggung Abdul Jamal, Kota Batam, Kepulauan Riau (Kepri).Mahfud menyampaikan bahwa persoalan ketenagakerjaan masih menjadi pekerjaan rumah bagi pemerintahan ke depan. Di Batam sendiri, Mahfud mencatat laporan tentang perlakukan industri kepada pekerja.
“Di Batam banyak persoalan pekerja karena di sini banyak industri untuk pembangunan, saya masih banyak mencatat dan mendapat laporan perlakuan-perlakuan yang tidak adil terhadap kaum pekerja,” kata Mahfud.
Menurut Eks Menkopolhukam dan Ketua Mahkamah Konstitusi (MK) itu, Batam harus menjadi kota industri untuk pembangunan pembangunan berkeadilan.
Oleh karenanya kesejahteraan dan kebutuhan para pekerja disebut Mahfud menjadi kebutuhan utama. Sehingga Mahfud akan mengupayakannya melalui penertiban dan pelurusan aturan perusahaan.
“Demi menjaga perlakuan adil dan kesejahteraan para pekerja yang ada di Batam,” tegas Mahfud.
Bersama Ganjar, Mahfud menyatakan siap hadir menciptakan kesejahteraan rakyat melalui 21 program unggulan yang akan menyelesaikan persoalan bangsa. Sehingga Indonesia Unggul bisa diwujudkan.
“Ini semua juga sudah menjadi perhatian dari pasangan Ganjar-Mahfud,” kata dia.
Dalam kampanye akbar di Kota Batam, Mahfud didampingi Tim Kampanye Nasional (TPN). Di antaranya Wakil Ketua TPN Ganjar-Mahfud, Jenderal (Purn) Andika Perkasa dan Jenderal (Purn) Gatot Eddy Pramono. Hadir juga Juru Bicara Aryo Seno Bagaskoro.