Jakarta – Tabrakan kereta antara kereta lokal Commuter Line Bandung Raya dengan KA Turangga terjadi pagi ini, Jumat (5/1/2024).
Informasi yang diterima, kecelakaan terjadi di Petak Jalan Haurpugur – Cicalengka, pukul 06.03 WIB.
Dalam video yang diterima, terlihat kecelakaan dua kereta itu menyebabkan kerusakan cukup parah.
Tabrakan kereta tersebut langsung membuat warga sekitar mengerumuni tempat kejadian.
Adapun Manager Humas Daop 2 Bandung, Ayep Hanapi membenaekan tabrakan kereta di Cicalengka tersebut.
Hingga artikel ini diterbitkan, belum ada informasi lebih lanjut terkait jumlah korban.